Tuesday, December 22, 2015

Thought for the Day - 22nd December 2015 (Tuesday)

What does it mean when you say God descends as an Avatar? God out of His love, affection and compassion, comes down to the level of a human being and arouses the Divine Consciousness in humankind. When God finds that many people are desperately searching outside of themselves for God, He makes you aware of God within yourself. God is in fact the core in everyone. This chance, to realize God within, has been granted to you as a reward for merit acquired by you in many previous lives, so as to reach the highest goal of merging with the absolute. Every bird needs two wings to fly; a cart needs two wheels to be pulled along. To journey towards the highest goal, you need both faith and steadfastness - spiritual learning (vidya) and penance (tapas). Bhagavad Gita states, Knowledge of the Self (Atma Vidya) is the holiest. Knowledge (Vidya) shows the way, and the penance (tapas) makes you reach the goal. Both are necessary to attain the Ultimate.


Apakah artinya ketika engkau berkata Tuhan datang sebagai Avatara? Tuhan karena kasih, cinta, dan rasa sayang-Nya turun ke tingkat manusia dan membangkitkan kesadaran illahi dalam diri manusia. Ketika Tuhan mendapatkan bahwa banyak manusia dengan putus asa mencari Tuhan di luar diri mereka sendiri, maka Tuhan datang untuk membuatmu sadar bahwa Tuhan ada di dalam dirimu sendiri. Tuhan sejatinya adalah inti dari setiap orang. Kesempatan ini untuk menyadari Tuhan di dalam diri telah diberikan kepadamu sebagai sebuah pahala atas kebaikan yang telah engkau lakukan pada banyak kehidupan yang lalu, sehingga bisa mencapai tujuan yang tertinggi untuk menyatu dengan yang bersifat mutlak. Setiap burung memerlukan dua sayap untuk bisa terbang; sebuah pedati memerlukan dua roda untuk bisa ditarik. Untuk perjalanan menuju tujuan yang tertinggi, engkau memerlukan keduanya yaitu keyakinan dan ketabahan – pengetahuan spiritual (vidya) dan penebusan dosa (tapa). Bhagavad Gita menyatakan, pengetahuan tentang diri (Atma Vidya) adalah yang paling suci. Pengetahuan (Vidya) memperlihatkan jalan, dan penebusan dosa (tapa) membuatmu mencapai tujuan. Keduanya adalah perlu untuk mencapai yang tertinggi. (Divine Discourse, 24 Dec 1980)
-BABA

No comments:

Post a Comment