Tuesday, May 11, 2021

Thought for the Day - 15th April 2021 (Thursday)

Take proper care of your body and always contemplate on the selfless, pure, and steady Atmic principle. You are a member of society. Your welfare depends on the welfare of society. So aspire for the well-being of one and all. May all the beings in all the worlds be happy! Eschew narrow-mindedness; cultivate broad feelings to experience bliss. Embodiments of Love! New Year brings with it some good results also. New Year is not celebrated merely to partake of delicious dishes. You must imbibe sacred feelings and resolve to lead a fruitful life. The good and bad of the world depends on your conduct, which in turn depends on your thoughts. So develop good thoughts. Only then will you be able to lead a noble life. Set an ideal to your fellowmen. Give them happiness. Show compassion towards them. Talk to them lovingly. This is possible when you acquire Divine love. So strive to become recipients of Divine love. Chant His Name wholeheartedly! 



Jaga tubuhmu dengan baik dan selalu berkontemplasi pada prinsip Atma yang tidak mementingkan diri sendiri, murni dan teguh. Engkau adalah anggota dalam masyarakat. Kesejahteraanmu tergantung dari kesejahteraan masyarakat. Jadi milikilah cita-cita untuk kesejahteraan semuanya. Semoga semua makhluk di seluruh dunia berbahagia! Jauhkan dari pikiran sempit; tingkatkan sifat lapang dada untuk mengalami kebahagiaan. Perwujudan kasih! Tahun baru juga membawa beberapa hasil yang baik. Tahun baru tidak dirayakan hanya melulu pada menikmati makanan yang enak. Engkau harus menanamkan perasaan suci dan menetapkan hati untuk menjalani hidup yang berguna. Kebaikan dan keburukan dunia tergantung dari tingkah lakumu, yang pada gilirannya tergantung dari pemikiranmu. Jadi kembangkan pemikiran-pemikiran yang baik. Hanya dengan demikian engkau akan mampu menjalani hidup yang mulia. Tentukan sebuah ideal untuk sesamamu. Berikan mereka kebahagiaan. Perlihatkan rasa welas asih kepada mereka. Berbicaralah kepada mereka dengan kasih. Hal ini bisa ketika engkau mendapatkan kasih Tuhan. Jadi berusahalah untuk menjadi penerima kasih Tuhan. Lantunkan nama suci Tuhan sepenuh hati! (Divine Discourse, Mar 26, 2001)

-BABA

 

No comments:

Post a Comment