Wednesday, September 1, 2010

Thought for the Day - 1st September 2010 (Wednesday)


You must not forget the fact that God is in perceptible form in all beings. Service rendered to any being is service offered to God. This has to be the chief goal of all educated. Nara is Narayana (Man is God). Every single act of yours has to be elevated as an act of service to God. You must not only serve those who help you but also those who harm you. This attitude makes the service doubly holy. Serving those who do service to us is but a natural reaction. Serving those who harm us is the greater virtue. For, this latter course of action involves deeper understanding of your best interest and an alert sense of time, place and circumstance. Education must confer and cultivate these qualities.

Engkau seharusnya tidak melupakan kebenaran bahwa Tuhan ada pada semua makhluk. Pelayanan yang diberikan untuk setiap makhluk adalah pelayanan yang diberikan kepada Tuhan. Ini harus menjadi tujuan utama dari semua orang yang berpendidikan. Nara adalah Narayana (Manusia adalah Tuhan). Setiap tindakan yang engkau lakukan harus ditingkatkan sebagai tindakan untuk melayani Tuhan. Engkau tidak boleh hanya melayani orang-orang yang telah membantumu tetapi juga orang-orang yang telah menyakitimu. Sikap ini membuat pelayanan yang engkau lakukan suci berlipat ganda. Melayani orang-orang yang telah melakukan pelayanan kepada kita merupakan reaksi alamiah. Melayani orang-orang yang telah menyakiti kita merupakan kebajikan yang lebih mulia. Karena, tindakan yang terakhir ini membutuhkan pemahaman yang lebih mendalam serta perhatian penuh pada waktu, tempat dan keadaan. Pendidikan harus memberi dan mengembangkan semua kualitas-kualitas ini.


-BABA


No comments: