Sunday, October 9, 2016

Thought for the Day - 9th October 2016 (Sunday)

Dasara is the festival that celebrates the victory of good forces over evil energies. God has expressed Himself as the five natural elements. All creation is but a combination of these in varying proportions. You must use these abundant resources reverentially, with humility and gratitude. You know from experience that excessive quantities of wind, fire or water is injurious to health. If you drink more water than needed, it is a torture. When you inhale more air you will be suffocated and burn with excessive heat. Loud noise beyond a limit is destructive to peace. Hence realise that efficient use of natural resources is a form of worship. Nature (Prakrithi) is, in essence, Divinity itself. The universe is Divine. So tread softly and reverentially. Use them intelligently to promote your own well-being and that of the others. Use the natural resources in moderation and offer loving and intelligent service to the communities you live in.

Dasara adalah perayaan yang merayakan kemenangan dari kekuatan baik atas kekuatan jahat. Tuhan telah mengejewantahkan diri-Nya sebagai lima unsur alam. Semua ciptaan adalah hanya kombinasi dari kelima unsur alam ini dalam proporsi yang berbeda. Engkau harus menggunakan sumber daya yang berlimpah ini dengan penuh hormat, dengan kerendahan hati dan rasa terima kasih. Engkau mengetahui dari pengalaman bahwa terlalu banyak jumlah angin, api, atau air akan merusak kesehatan. Jika engkau minum banyak air daripada yang dibutuhkan, ini adalah penyiksaan. Ketika engkau menghirup lebih banyak udara maka engkau akan mati lemas dan terbakar dengan panas yang berlebih. Kebisingan yang keras dan melampaui batas akan menghancurkan kedamaian. Oleh karena itu sadarilah bahwa penggunaan secara efisien sumber daya alam adalah wujud dari pemujaan. Alam (Prakrithi) pada dasarnya adalah keillahian itu sendiri. Alam semesta ini adalah Tuhan. Jadi berjalanlah dengan lembut dan penuh hormat. Gunakan sumber daya alam dengan bijak untuk meningkatkan kesejahteraanmu dan yang lainnya. Gunakan sumber daya alam secara tidak berlebihan dan persembahkan pelayanan yang penuh kasih dan cerdas kepada masyarakat tempat engkau tinggal. (Divine Discourse, 15 Oct 1966)

-BABA

No comments: