Sunday, January 17, 2016

Thought for the Day - 16th January 2016 (Saturday)

Dependence on righteousness (dharma) will ensure your happiness and increase it. It can remove the spite that one develops toward others. It will not allow you to swell with pride when another suffers or grieves. Can such wickedness confer happiness on you? Remember you can be happy only when all are happy! The mind and conscience have to be kept straight on the path of welfare of all mankind (sarva-manava-sukha). Dharma will shine and illumine only in the person who serves all and confers joy on all. Such a person will receive not only the grace of the Lord but also the unique privilege of merging in Him. Whenever you give or take anything from anyone, see that you do not transgress the boundaries of dharma. Do not go against its commands. Follow it at all times, believing this to be your bounden duty. Fill every ounce of your energy with the essence of dharma and endeavour to progress in that path, more and more, with every passing day.


Ketergantungan pada kebajikan (dharma) akan memastikan dan memperbesar kebahagiaanmu. Dharma akan melenyapkan dengki yang timbul terhadap yang lainnya. Dharma tidak akan mengijinkanmu untuk berbesar kepala ketika yang lainnya menderita atau sedih. Dapatkah kejahatan yang semacam itu memberikan kebahagiaan kepadamu? Ingatlah bahwa engkau dapat bahagia hanya ketika semuanya berbahagia! Pikiran dan kesadaran harus tetap dijaga lurus pada jalan kesejahteraan bagi semuanya (sarva-manava-sukha). Dharma akan bersinar dan bercahaya hanya dalam diri seseorang yang melayani semuanya dan memberikan suka cita bagi semuanya. Orang yang seperti itu tidak hanya akan mendapatkan rahmat Tuhan namun juga kesempatan yang spesial dan menyatu dengan-Nya. Kapanpun engkau memberi atau mengambil apapun dari siapa saja, ketahuilah bahwa engkau jangan sampai melewati batasan dharma. Jangan sampai menentang perintah dharma. Ikutilah dharma sepanjang waktu, percayalah ini adalah menjadi kewajibanmu. Isilah setiap bagian dari energimu dengan intisari dari dharma dan berusahalah untuk tetap semakin maju di jalan itu setiap harinya. (Dharma Vahini, Ch 13)

-BABA

No comments: