Saturday, July 4, 2015

Thought for the Day - 4th July 2015 (Saturday)

I want you to exercise control over five vital things in life. (1) ‘Do not waste money.’ Realize that misuse of money is evil. If you wish to keep a photo of Bhagawan, have only one. Why waste your money on buying too many? (2) ‘Do not waste food.’ Realize that ‘Food is God.’ (3) ‘Do not waste Time.’ Time is God. Time wasted is life wasted. (4) ‘Do not waste energy.’ Understand that when you see, speak, hear, act or think energy is expended. In all these activities do not waste your energies unnecessarily. (5) ‘Do not forget God’, at any moment whatever you may be doing. God is present wherever you may go. He is with you, beside you and around you always. Hence there is no need for you to go to some temple to pray to God. Your heart is your temple. Turn your vision inward and understand the Atmic Principle.


Aku ingin engkau berlatih dalam mengendalikan lima hal vital di dalam kehidupan. (1) ‘Jangan menyia-nyiakan uang.’ Sadarilah bahwa menyalahgunakan uang adalah kejahatan. Jika engkau ingin memasang foto Bhagavan, milikilah hanya satu saja. Mengapa menghabiskan uangmu untuk membeli banyak foto? (2) ‘Jangan menyia-nyiakan makanan.’ Sadarilah bahwa ‘Makanan adalah Tuhan.’ (3) ‘Jangan menyia-nyiakan waktu.’ Waktu adalah Tuhan. Menyia-nyiakan waktu adalah menyia-nyiakan kehidupan. (4) ‘Jangan menyia-nyiakan energi.’ Pahamilah bahwa ketika engkau melihat, berbicara, mendengar, dsb atau berpikir maka engkau mengeluarkan energi. Dalam semua aktifitas ini, jangan menyia-nyiakan energimu secara asal-asalan. (5) ‘Jangan melupakan Tuhan’ pada saat apapun juga dan apapun yang sedang engkau lakukan. Tuhan hadir kemanapun engkau pergi. Tuhan selalu ada bersamamu, disampingmu, dan selalu ada di sekitarmu. Maka dari itu tidak perlu bagimu untuk pergi mengunjungi tempat suci untuk berdoa kepada Tuhan. Hatimu adalah tempat sucimu. Ubahlah pandanganmu ke dalam diri dan pahamilah prinsip atma. (Divine Discourse, 23 Nov 1997)

-BABA

No comments: